Home | Looking for something? Sign In | New here? Sign Up | Log out

Sabtu, 08 Mei 2010

Belum Bekerja Dewan Sudah Terima Gaji

Sabtu, 08 Mei 2010
PALU – Memang enak menjadi anggota dewan. Jika buruh pabrik atau buruh bangunan dibayar setelah memeras keringat dengan bayaran yang kadang tidak pantas, maka tidak demikian halnya dengan wakil rakyat yang terhormat. Walau belum menunjukan kinerja yang sesuai dengan harapan rakyat yang diwakilinya, 45 anggota dewan yang baru dilantik 25 September lalu, sudah menerima gaji alias uang kehormatan. Gajinya pun tidak terbilang kecil. Yakni berkisar p15 jutaan per orang minus pajak 15 persen. Gaji itu meliputi gaji pokok, tunjangan rumah, tunjangan beras, tunjangan keluarga dan tunjangan lain-lain.
Informasi yang didapatkan Radar Sulteng di sekretariat dewan kemarin, bahwa gaji anggota dewan untuk bulan Oktober administrasinya sedang diproses. ‘’Itu berarti sebentar lagi gaji perdana sudah direalisasikan,’’ ujar staf di bagian keuangan yang meminta namanya tidak ditulis itu.
Sebelumnya 45 anggota dewan juga sudah menguras dana sebesar Rp600 juta lebih untuk dana perjalanan dinas ke Jakarta. Sesuai jadwal yang diputuskan dalam rapat paripurna fraksi beberapa waktu lalu, sidang baru akan digelar pada pecan depan, itupun agendanya tidak berkaitan dengan persoalan rakyat secara langsung melainkan rapat pembentukan fraksi. Setelah itu ditindaklanjuti dengan rapat pembentukan tatib serta pembentukan komisi. Agenda yang berkaitan dengan rakyat baru akan dilakukan di pengujung Oktober kunjungan dalam daerah. (yar)

0 komentar:

Posting Komentar